Ramat Gan-Anjing-anjing ini sedang mencoba membuktikan diri. Untuk membuktikan mereka bisa menjadi lebih dari sekedar sahabat baik bagi manusia. Mereka bisa melompat dari helikopter, bermain sepakbola, menari, dan mereka juga akan menolong anda jika anda memerlukannya. Aksi inilah yang akan terlihat pada sebuah festival di kota Ramat Gan, Israel.
Anjing yang dilatih oleh para tentara Israel dan perusahaan keamanan swasta menunjukkan ketrampilan-ketrampilan mereka yang unik dengan melompat dari sebuah helikopter di atas stadion Ramat Gan. Binatang berkaki empat ini tidak hanya mendarat dengan keempat kakinya tetapi mereka juga menangkap seorang laki-laki yang dicurigai sebagai penyelundup. Beruntung, laki-laki hanya ditangkap dengan kain yang lembut.
Seorang anggota klub pecinta anjing di Israel, Orit Nevo mengatakan anjing ini tidak hanya dilatih untuk operasi keamanan, tapi juga untuk operasi pertolongan bencana alam.
"Apa yang Anda lihat adalah peristiwa pertama dalam dua dekade di Israel, apa yang kami sebut event ‘Kalbiada doggie’ terbesar, di mana anda dapat melihat anjing dan tentara sedang bekerjasama. anjing ini benar-benar bekerja, dan bersama-sama sukarelawan atau majikan yang melatihnya untuk kesenangan dan untuk membantu orang lain. Anda bisa melihat semua jenis anjing ini bekerja.” Ujar Orit Nevo, anggota klub pecinta anjing Israel.
Namun festival yang dimulai Senin lalu itu tidak semuanya tentang pekerjaan. Anjing-anjing ini juga menampilkan ketrampilan olahraga khusus seperti pertandingan sepak bola. Beberapa anjing bahkan disiapkan untuk mencetak gol.
Dalam pertunjukan lain selama festival, seekor anjing collie mendapat peluang untuk mempertunjukkan gerakan tariannya, sebuah pertunjukan tarian American-midwest dengan instruktur wanitanya.
Anjing dan para pemiliknya juga berlari melalui sebuah rintangan untuk menunjukkan ketangkasan mereka, dan mempertunjukkan pekerjaan dari anjing penggembala dengan menggembalakan sekelompok domba.
Pertunjukan anjing tahunan ini diorganisir oleh Perkumpulan Para Siswa Tel Aviv University. Yang diselenggarakan selama sepekan pada liburan hari Paskah, dimana banyak orang-orang Israel pergi ke taman-taman dan festival-festival untuk menikmati waktu yang bermutu bagi keluarga mereka. (NTD-News)